Membuat aplikasi dengan linear layout

Praktikum

  • Fork project pada tautan berikut sebagai starter project Starter Project 03

  • Tunggu proses Fork sampai selesai kemudian clone project menggunakan perintah

    git clone https://github.com/<username anda>/2019-mobile03.git
    
  • Bukalah project LinearLayout yang sudah disediakan.

  • Bukalah file activity_main.xml kemudian buka dengan menggunakan design mode.

'activity'

  • Pada bagian jendela Component Tree, klik kanan pada ConstraintLayout.

'activity'

  • Kemudian lakukan konversi view dari constraint layout ke linear layout. 'activity' 'activity' 'activity'

  • Kemudian gantilah design mode ke text mode. 'activity'

  • Tambahkan property android:orientation="vertical" pada tag LinearLayout

'activity'

Anda baru saja menambahkan atribut baru pada tag xml. Ada banyak property lain yang perlu Anda ketahui. Silahkan melakukan eksplorasi untuk property atribut lain.

  • Selanjutnya tambahkan property background pada linear layout seperti pada gambar dibawah ini sehingga layout Anda berubah background nya menjadi hijau.

'activity'

  • Kemudian ubahlah nilai dari property layout_height menjadi wrap_content

'activity'

  • Lakukanlah kompilasi, kemudian simpulkan apakah perbedaan antara wrap_content dan match_parent

Selain properties diatas linear layout mempunyai properties khusus yang hanya ada pada tipe layout ini, yaitu weigth_sum dan layout_weight

  • weight_sum adalah bobot yang diberikan kepada LinearLayout bobot ini nantinya dapat digunakan untuk membagi ukuran yang dapat dimiliki oleh child dari LinearLayout.
  • layout_weight adalah bobot yang diberikan kepada child dari LinearLayout untuk menentukan ukuran dari child ini pada layar.

Untuk memahami penggunaannya lakukan langkah percobaaan berikut ini :

  • Buka kembali project sebelumnya, kemudian kembalikan layout_height ke match_parent, hapus juga property background seperti pada gambar dibawah ini :

'activity'

  • Hapuslah tag xml TextView kemudian isilah LinearLayout dengan dua buah child lain yang juga sebuah LinearLayout. Hasilnya akan seperti pada gambar dibawah ini.

'activity'

  • Jika Anda perhatikan, belum terjadi perubahan apapun pada layout. Untuk itu lanjutkan dengan menambahkan property background, weight_sum, dan layout_weight seperti pada gambar dibawah ini.

'activity'

Kita dapat menggunakan LinearLayout sebagai child dari LinearLayout atau layout lain proses ini dinamakan nested layout.

  • Berdasarkan percobaan di atas lakukanlah perubahan-perubahan sebagai berikut,

    • ubah orientation menjadi horizontal
    • ubah weight sum menjadi angka integer yang lain
    • ubah layout_weight dari salah satu LinearLayout

    Ambillah kesimpulan dari percobaan tersebut.

  • Commit semua perubahan yang telah anda lakukan, kemudian push ke akun GitHub anda!

hasil yang cocok ""

    Tidak ada hasil yang cocok ""